TSG8GfCiTfz0Gpz7BSYoTUrpGA==

Sambongrejo Juara Harapan ADWI 2023 Kategori Dewis Berkembang


Gagakrimangfm.id - Desa wisata Sambongrejo, Kecamatan Sambong Kabupaten Blora, meraih juara harapan kategori Desa Wisata Berkembang pada acara penghargaan Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2023 yang berlangsung di TMII Jakarta, Minggu (27/8/2023).

Penghargaan itu diraih dengan konsep utama merawat kelestarian alam dan sosial budaya.
Ketua Pokdarwis Sido Rukun Desa Wisata Sambongrejo, Janurman bersama jajaran pengelola, menyampaikan terimakasih kepada Kemenparekraf yang telah memberikan penghargaan ADWI, dan Disporapar Jateng yang turut memberikan support.


''Penghargaan ADWI bagi Sambongrejo sebagi motivasi untuk lebih mengembangkan desa wisata," kata Janurman, Senin (28/8/2023).
Dengan begitu, secara tidak langsung penghargaan ADWI itu merupakan ajang promosi sehingga akan lebih dikenal masyarakat seluruh nusantara yang tentunya akan banyak diminati wisatawan baik dalam maupun mancanegara.

Menurut Janurman, dengan mendapat pengakuan dalam ADWI 2023 juga mendorong Desa Wisata Sambongrejo untuk giat berinovasi.

Terobosan yang terus dilakukan adalah intens membenahi sarana dan prasarana wisata seperti toilet umum ,homestay, edukasi,wahana permainan, membuat event kesenian tari, pagelaran wayang kulit, menggalakkan penghijaun dan terus menjaga kebersihan lingkungan desa.

''Kami terus tertantang untuk lebih mengembangkan pengelolaan desa wisata yang banyak dianugerahi keindahan alam dan keelokan sosial budayanya. Kami ingin terus berkembang,'' tambahnya.

Dalam dua tahun terakhir, wisata edukasi dan budaya itu menoreh prestasi, menjadi desa wisata terbaik di Kabupaten Blora, Jawa Tengah, serta juara III dalam Gelar Desa Wisata Jawa Tengah 2022.

Sambongrejp memang kental oleh nuansa kearifan lokal Sedulur Sikep yaitu kelompok masyarakat yang berpegang teguh adat dan tradisi Samin yaitu menjunjung tinggi kejujuran, tidak sombong dan menyatu dengan alam.

Desa Sambongrejo, Kecamatan Sambong terbagi menjadi lima pedukuhan yaitu Blimbing, Mejurang, Sawur, dan Kalimiri. Wilayah desa dikelilingi oleh hutan jati dan juga area persawahan milik warga.

Pengunjung bisa belajar banyak tentang pitutur atau nasihat bijak dari sesepuh Sedulur Sikep yaitu Mbah Pramugi Prawiro Widjojo, sambil lesehan menikmati kudapan tradisional khas desa seperti gethuk, ketela rebus, kacang rebus.


Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2023 tuntas dilaksanakan. Malam ADWI 2023 digelar di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta, Minggu (28/8/2023).

Berikut daftar pemenang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2023 :

Desa Wisata Terbaik : Desa Wisata Ketapanrame, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.
Desa Wisata Terfavorit: Desa Wisata Cipta Karta, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat.
Kategori Daya Tarik Pengunjung
Juara 1 - Desa Wisata Muntei, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatra Barat
Juara 2 - Desa Wisata Soinrat, Kabupaten Maluku Tenggara, Maluku
Juara 3 - Desa Wisata Botubarani, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo
Juara 4 - Desa Wisata Bukit Batu, Kabupaten Bengkalis, Riau
Juara 5 - Desa Wisata RammangRammang, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan.


Juara Harapan
Desa Wisata Kebangsaan Wonorejo, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur
Desa Wisata Nyarai, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatra Barat
Desa Wisata Perkebunan Bukit Lawang, Kabupaten Langkat, Sumatra Utara
Desa Wisata Lantebung, Kota Makassar, Sulawesi Selatan
Desa Wisata Labuhan Lombok, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.


Kategori Homestay dan Toilet
Juara 1 - Desa Wisata Lawang, Kabupaten Agam, Sumatra Barat
Juara 2 - Desa Wisata Hariara Pohan, Kabupaten Samosir, Sumatra Utara
Juara 3 - Desa Wisata Selamanik, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat
Juara 4 - Desa Wisata Kampung Baselang Bakung Jaya, Kota Jambi, Jambi
Juara 5 - Desa Wisata Hargotirto, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.


Juara Harapan
Desa Wisata Rinding Allo, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan
Desa Wisata Cipta Karya, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat
Desa Wisata Pasir Panjang, Kabupaten Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah
Desa Wisata Keranggan, Kota Tangerang Selatan, Banten
Desa Wisata Pulau Kelapa, Kabupaten Kepulauan Seribu, DKI Jakarta.


Kategori Digital dan Kreatif
Juara 1 - Desa Wisata Taraju, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat
Juara 2 - Desa Wisata Bantaragung, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat
Juara 3 - Desa Wisata Lembar Selatan, Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat
Juara 4 - Desa Wisata Negeri Rutong, Kota Ambon, Maluku
Juara 5 - Desa Wisata Kampoeng Heritage Kajoetangan, Kota Malang, Jawa Timur.


Juara Harapan
Desa Wisata Balla Barakkaka Ri Galesong (BBrG), Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan
Desa Wisata Baros, Kabupaten Bandung, Jawa Barat
Desa Wisata Sendang, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur
Desa Wisata Kampoeng Lama, Kabupaten Deli Serdang, Sumatra Utara
Desa Wisata Agrowisata Desa Kassi, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan.


Kategori Suvenir
Juara 1 - Desa Wisata Tari Rebo, Kabupaten Bangka, Kepulauan Bangka Belitung
Juara 2 - Desa Wisata Towale, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah
Juara 3 - Desa Wisata Andalan, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan
Juara 4 - Desa Wisata Sidowarno, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah
Juara 5 - Desa Wisata Ekraf Tanjung Lesung, Kabupaten Pandeglang, Banten.


Juara Harapan
Desa Wisata Aneuk Laot, Kota Sabang, Aceh
Desa Wisata Pantai Tanah Kuning, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara
Desa Wisata Manistutu, Kabupaten Jembrana, Bali
Desa Wisata Sungsang IV, Kabupaten Banyuasin, Sumatra Selatan
Desa Wisata Kubang Baros, Kabupaten Serang, Banten.

Kategori Kelembagaan Desa Wisata dan CHSE

Juara 1 - Desa Wisata Iboih, Kota Sabang, Aceh

Juara 2 - Desa Wisata Bira Tengah, Kabupaten Sampang, Jawa Timur

Juara 3 - Desa Wisata Duren Sari Sawahan, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur
Juara 4 - Desa Wisata Bowele, Kabupaten Malang, Jawa Timur
Juara 5 - Desa Wisata Kakaskasen Dua, Kota Tomohon, Sulawesi Utara.


Juara Harapan
Desa Wisata Tompo Bulu, Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan, Sulawesi Selatan
Desa Wisata Besani, Kabupaten Batang, Jawa Tengah
Desa Wisata Akebay Maitara, Kota Tidore, Kepulauan Maluku Utara
Desa Wisata Lubuk Sukon, Kabupaten Aceh Besar, Aceh
Desa Wisata Cibeusi, Kabupaten Subang, Jawa Barat.


Desa Wisata Rintisan
Juara 1 - Desa Wisata Pulau Penyengat, Kota Tanjung Pinang, Kepulauan Riau
Juara 2 - Desa Wisata Pekunden, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah
Juara 3 - Desa Wisata Serangan, Kota Denpasar, Bali.


Juara Harapan
Desa Wisata Edelweiss Wonokitri, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur
Desa Wisata Jeruju Besar, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat
Desa Wisata Religi Astana, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat
Desa Wisata Setanggor, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat
Desa Wisata Malaumkarta, Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya.

Desa Wisata Berkembang
Juara 1 - Desa Wisata Perkampungan Adat Nagari Sijunjung, Kabupaten Sijunjung, Sumatra Barat
Juara 2 - Desa Wisata Kamwis Purbayan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta
Juara 3 - Desa Wisata Kwau, Kabupaten Manokwari, Papua Barat.


Juara Harapan
Desa Wisata Purwabakti, Kabupaten Bogor, Jawa Barat
Desa Wisata Sambongrejo, Kabupaten Blora, Jawa Tengah
Desa Wisata Sani Sani, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara
Desa Wisata Kenderan, Kabupaten Gianyar, Bali
Desa Wisata Conto, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.

Komentar0


 

Type above and press Enter to search.

Support Team

Klik salah satu perwakilan kami di bawah ini untuk mengobrol di WhatsApp
Powered by credit Walive.my.id

Ada yang bisa saya bantu?